Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2015

Artikel

Batas Bahasamu (Raudatur Ridha PLB’13) 11 Maret 2014 Sambutan senyummu buatku terenyuh Semangatku memuncak saat ku lihat dirimu Saat ceriamu mengalahkan batas bahasamu Dunia mu adalah batas bahasamu Sedang duniaku terlalu kecil untuk mengerti dunia mu Bahkan aku tak mampu mengerti apa yang harusnya ku mengerti Kau ajarkan aku apa yang tak ku mengerti Aku bahkan bisa menangis dalam senyumku untuk mu Saat tangis memecah dalam hati Kau gapai jariku untuk mengerti bahasamu Kau buatku mengerti arti duniamu Terima kasih atas pengajaranmu yang tak ternilai Aku kan belajar arti isyaratmu Yang membuatku kan memiliki dunia yang sama dengan mu.

Puisi

Ku beri telingaku untuk mendengarkanmu Ku beri tanganku untuk menguatkanmu Ku beri mataku untuk melihat bahagiamu Ya, sesaat setelah kau mempercayaiku Ketika aku orang yang kau pilih untuk mendengarkanmu Maka aku akan menjadi satu-satunya orang yang akan selalu percaya padamu Kau yang ku kagumi telah banyak menggores kecewa Logika menentang bahagiaku saat bersamamu Entah, hatiku selalu percaya kau kan memilih jalan yang terbaik Meski mungkin bukan lewat aku Karena aku hanya orang yang kau pilih untuk menemanimu Menemanimu ke jalan yang harusnya kau lalui … J By. R.Ridha

Jejak

JEJAK (Raudatur Ridha PLB’13) 11 Maret 2014 Bagiku langkah harus meniggalkan jejak Saat langkah kaki menginjak serpihan tanah Sulit memang, membuat langkah ku meninggalkan jejak buat orang lain Karena itu, setidaknya aku harus membuat orang lain menatapku Menjadi sepenggal peristiwa dari sebuah kisah Sedang di sana, akan banyak orang yang mungkin hanya menatapku tanpa arti Hanya menjadi figuran dalam sebuah kisah Namun, angin membawa ku ke sini Di tempat dimana aku di tatap Di tempat dimana aku berdiri Meniggalkan jejak untuk mereka.